Kamis, 12 April 2018

Fenomena Sifat Jahiliyah Disekitar Kita


Kita Umat islam yang sunni memahami dan mempelajari islam dengan cara2 para salaf. Fakta yang terjadi banyak perkara2 jahilyah yang masih tumbuh dan diyakini oleh orang2 islam. Jahiliyah itu dibagi menjadi 2 ada jahiliyah yang sampai tahap kekufuran dan ada jahiliyah yang tidak menjadikan penganutnya murtad . Perkara jahiliyah yang kufriyah ialah syirik,main sihir,santet,menyimpan jimat, menghina syariat islam dll yang semisalnya. Adapun jahiliyah yang tidak kufriyah ialah banyak kasusnya contohnya khuruj terhadap pemimpin yang sah. Pemimpin suatu negara yang muslim dan melaksanakan kewajiban islam wajib ditaati. Jika ada maksiat maka dinasehati dan sabar. Karena yang khuruj dari ketaatan maka dia orang jahiliyah. Contoh lainnya dalam bidang ilmu islam banyak yang mendewakan sanad. Guru bersanad, sorban bersanad,sandal bersanad,dan semua serba sanad. Yang gak punya guru maka gurunya setan. Istilah sanad yang diselewengkan padahal sanad adalah jalur periwayat hadist. Sedangkan matan adalah makna dan kandungan hadist yang sesuai dengan syariat islam. Minim ilmu tentang mustolah hadist mengakibatkan bencana bagi orang2 bodoh dan ini termasuk perkara jahiliyah.

Begitu juga meyakini bahwa apa2 yang dibuku Shohih bukhory dan muslim semuanya hadist shohih maka barangsiapa yang mengatakan ada hadist dhoif dan maudhu'nya maka dituduh mubtadi' (ahlul bid'ah). Ini juga perkataan yang berlawanan terhadap aqidah umat Islam terhadap Al-Qur'an. Dan ini termasuk perkara jahiliyah karena tidak ada yang lebih Shohih dari Al-Qur'an. Adanya ilmu jarh dan ta'dil adalah sebagai filter kutubusshittah dan jalur riwayat hadist ahad agar ajaran islam tidak terkontaminasi oleh ajaran syiah dan kesesatan lainnya.

Meyakini bahwa alim ulama,habaib,masyaikh,kyai,ustadz gak mungkin salah dan pasti benar terus padahal mereka juga manusia biasa (tidak ma'shum) mendirikan kubah dikuburannya dan meminta tawassul karena mereka punya keistimewaan dialam barzakh padahal yang meminta tawassul sendiri gak tahu kondisi orang yang mati tersebut dialam barzakh karena ini adalah perkara ghoib. Perkara jahiliyah semacam ini banyak kasusnya dan yang paling parah sampai tidur di makam gurunya tersebut dengan niat ketularan ilmunya.

Perkara jahilyah lainnya ialah tidak mau berpikir sehat. Berpikir sehat ialah belajar untuk mengetahui hakekat penciptaan dirinya dan hakekat tugasnya untuk melaksanakan proyek dari Allah Subhanahu wa Ta'ala. Malas adalah penyakit yang menimpa umat islam sekarang. Sifat malas yang paling buruk adalah malas membaca buku. Setahun yang lalu aku mendengar kabar berita bahwa indonesia masuk peringkat 60 dari 62 negara2 yang menekankan rakyatnya untuk membaca. Orang yang tidak bisa membaca harus belajar namun bagaimana dengan orang yang malas membaca? karena membaca adalah jembatan menuju cara berpikir sehat.

Lawan dari jahiliyah adalah ilmiyah. Agama islam dan manhajnya Ahlussunnah wa jamaah adalah agama ilmiyah mengajak orang2 menuntut ilmu wajib bagi muslimin dan muslimat agar mereka tahu apa proyek yang harus mereka lakukan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bantahan untuk syiah yang mendewakan imam 12

Syiah adalah kompleks psikologis berkat iklan yang mereka lancarkan dapat menipu orang2 awam bahkan dari ahlussunnah sendiri. Di Sala...